BLT Dana Desa Bulan Maret di Desa Anturan disalurkan

25 Maret 2021 08:59:27 WITA

Selasa (23/03), Pemdes Anturan kembali salurkan BLT Dana Desa kepada 134 KPM yang merupakan tahap ke II penyaluran BLT DD Tahun 2021 yang berlokasi di Kantor Desa Anturan.  Pembagian BLT DD ini di damping oleh anggota BPD Desa Anturan dan juga Babhinkamtibmas Desa Anturan.  Pemdes Anturan tetap melaksanakan Protokol kesehatan sebelum, saat dan setelah proses pembagian BLT DD berlangsung, begitu juga pihak Pemerintah Desa Anturan terus menghimbau kepada semua masyarakat Desa Anturan khususnya Keluarga Penerima Manfaat yang hadir pada waktu itu untuk tetap mematuhi dan melaksanakan protokol kesehatan agar rantai penyebaran COVID-19 segera bisa diputus.

Perbekel Anturan, I Ketut Soka, S.Pd mengatakan bahwa penyaluran BLT DD yang dilayangkan kepada 134 Keluarga Penerima Manfaat di Desa Anturan diharapkan bisa membantu keadaan ekonomi masyarakat Desa Anturan dan juga ia berharap agar semua masyarakatnya khususnya penerima BLT DD tetap bisa mematuhi protokol kesehatan sesuai dengan himbauan yang telah dibuat oleh pemerintah dengan harapan rantai penyebaran virus corona cepat terputus dan keadaan bisa kembali normal sehingga keadaan dan kondisi ekonomi masyarakat dapat pulih seperti pada sebelumnya.

Pembagian BLT DD berlangsung dengan baik kepada 134 KPM yang terdapat di 4 Banjar Dinas. Dimana Banjar Dinas Anyar terdapat 32 KPM, di Banjar Dinas Labak terdapat 17 KPM, di Banjar Dinas Pasar terdapat 30, dan di Banjar Dinas Munduk terdapat  55 KPM namun pada saat pembagian BLT DD Bulan Maret salah satu KPM yang berada di Banjar Dinas Munduk diketahui telah meninggal Dunia, sehingga dana BLT DD yang telah ditarik untuk dibagikan pada hari itu dikembalikan ke Bank untuk menjadi SILPA. Hal tersebut menjadikan jumlah KPM yang ada di Banjar Dinas Munduk yaitu sebanyak 54 Keluarga Penerima Manfaat.

Komentar atas BLT Dana Desa Bulan Maret di Desa Anturan disalurkan

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Anturan

tampilkan dalam peta lebih besar