REMBUG STUNTING “BERSATU MENCEGAH STUNTING, WUJUDKAN ANAK SEHAT DAN CERDAS DI DESA ANTURAN”

Operator Desa Anturan 30 Juni 2025 14:29:43 WITA

ANTURAN, Senin (30-06-2025). PemDes Anturan menggelar Rembug Stunting dalam pembahasan prioritas permasalahan Stunting di Desa Anturan yang hasilnya akan dituangkan dalam Penyusunan Rencana Kerja Pemerintah (RKP) Desa TA 2026. Kegiatan ini dibuka langsung oleh Ketua BPD yang dihadiri oleh Camat Buleleng yang diwakili, Perbekel desa anturan, Sekretaris dan perangkat desa, kepala puskesmas bulelng II yang diwakili oleh Dr. Putu Suartini, Ketua BPD dan anggota, pendamping desa, kader KPM, Bidan Desa, Guru TK Kumara Kerthi, Ketua LPM, Ketua TP-PKK Desa, Kader Posyandu, PLKB Desa Anturan yang bertempat di Wantilan Pura Dewa Gede Patih.

Rembug stunting mengangkat tema “BERSATU MENCEGAH STUNTING, WUJUDKAN ANAK SEHAT DAN CERDAS DI DESA ANTURAN”

Perbekel desa anturan dalam sambutannya menjelaskan terkait maksud dan tujuan pelaksanaan Rembug Stunting, dengan harapan agar seluruh undangan khususnya para kader dan bidan desa sebagai pelaksanaan di lapangan, dapat memberikan masukan dan usulan yang untuk menunjang kelancaran pencegahan stunting di Desa Anturan.

Dalam sambutannya Dr. Putu Suartini mengatakan bahwasanya “Stunting tidak dapat di cegah dengan cara instan melainkan bertahap, banyak faktor yang mempengaruhi anak stunting yaitu diantaranya kurangnya asupan gizi ibu selama kehamilan, asupan gizi yang tidak memadai, dan juga ekonomi sehingga pencegahan stunting memerlukan upaya komprehensif dan bersinergi yang melibatkan berbagai pihak, termasuk keluarga, masyarakat, dan pemdes”

Kegiatan dilanjutkan dengan pemaparan data hasil pemantauan pelaksanaan program pencegahan stunting oleh Kader (KPM). Dalam diskusi yang berlangsung aktif, para peserta menyampaikan sejumlah usulan penting, di antaranya peningkaran pengadaan sarana dan prasarana posyandu seperti fasilitas tempat duduk dan timbangan, pemeliharaan MCK, penyempurnaan program Pemberian Makanan Tambahan (PMT) yang dinilai masih memiliki kekurangan, dan juga usulan program penyegaran Kader Remaja.

Bidan Desa menambahkan “Pencegahan stunting bisa dimulai saat ibu remaja dapat dilakukan dengan memastikan asupan gizi yang cukup, terutama zat besi dan protein, serta menerapkan gaya hidup sehat” selain itu di Puskesmas Buleleng II telah menyediakan tes bagi Catin (Calon Pengantin) untuk memproteksi lebih awal pencegahan stunting.

Rapat rembug stunting berjalan dengan lancar. Melalui kegiatan ini, diharapkan sinergi seluruh elemen masyarakat dan pemerintah desa semakin kuat dalam mewujudkan generasi sehat dan bebas stunting di Desa Anturan.

Komentar atas REMBUG STUNTING “BERSATU MENCEGAH STUNTING, WUJUDKAN ANAK SEHAT DAN CERDAS DI DESA ANTURAN”

Formulir Penulisan Komentar

Nama
Alamat e-mail
Komentar
 

Layanan Mandiri


Silakan datang / hubungi perangkat Desa untuk mendapatkan kode PIN Anda.

Masukkan NIK dan PIN!

Media Sosial

FacebookTwitterYoutubeInstagram

Statistik Kunjungan

Hari ini
Kemarin
Jumlah Pengunjung

Lokasi Anturan

tampilkan dalam peta lebih besar